Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair
Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair

Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair

Diposting pada 1,076 views

Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair

Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair. Kelebihan Dan Keunggulan Asap Cair Untuk Industri Pengolahan Karet Mentah Brown Crepe, masalah utama yang terjadi dalam pengolahan karet (bokar) jenis SIR 20 adalah mutu bokar yang rendah dan bau busuk yang menyengat sejak dari kebun. Mutu bokar yang rendah ini disebabkan petani menggunakan bahan pembeku lateks (getah karet) yang tidak dianjurkan dan merendam bokar di dalam kolam/sungai selama 7-14 hari. Hal ini akan memacu berkembangnya bakteri perusak antioksidan alami di dalam bokar, sehingga nilai plastisitas awal (Po) dan plastisitas setelah dipanaskan selama 30 menit pada suhu 140 °C (PRI) menjadi rendah.

Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair
Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair

Bau busuk menyengat terjadi juga disebabkan oleh pertumbuhan bakteri pembusuk yang melakukan biodegradasi protein di dalam bokar menjadi amonia dan sulfida. Kedua hal tersebut terjadi karena bahan pembeku lateks yang digunakan saat ini tidak dapat mencegah pertumbuhan bakteri. Kemudian bau busuk tersebut dibawa terus sampai ke pabrik karet remah dan di pabrik yang menjadi sumber bau busuk tersebut adalah berasal dari tempat penyimpanan bokar, kamar gantung angin (pre-drying room), dan mesin pengering (dryer). Masalah bau busuk yang mencemari udara di sekitar pabrik karet remah ini sampai saat ini sangat sulit diatasi walaupun semua pabrik sudah menggunakan scrubber (cerobong asap), padahal di sekeliling pabrik sudah menjadi kawasan perumahan. Pada akhirnya bau busuk ini menimbulkan keluhan-keluhan masyarakat di sekeliling pabrik bahkan yang jauh dari pabrik (bau terbawa oleh angin).

Untuk mengatasi permasalahan dalam pengolahan karet remah khususnya bau busuk, telah dilakukanlah penelitian penggunaan asap cair sebagai penghilang/penetral/pengurang bau dan sebagai bahan pembeku lateks oleh para praktisi sejak lebih kurang 10 tahun silam.

Penelitian asap cair dari tahun 1999 s/d 2001, menghasilkan bahwa penyemprotan asap cair di atas bokar dapat menghilangkan/menetralkan bau busuknya dan asap cair dapat membekukan lateks (getah karet) dengan sempurna dengan nilai plastisitas tinggi, dan sifat fisik vulkanisat setara atau bahkan lebih baik dibandingkan dengan karet yang dihasilkan dengan pembeku asam format (semut). Asap cair dapat mengatasi bau busuk dari karet yang selama ini belum pernah dapat diatasi, karena mengandung 67 jenis senyawa yang dapat berfungsi mencegah dan mematikan pertumbuhan bakteri (yang berperan dalam timbulnya bau busuk) dan senyawa-senyawa yang mudah menguap serta berbau spesifik asap.

TEROBOSAN YANG DIPEROLEH

Dalam pemanfaatan asap cair ini, ada beberapa terobosan yang didapatir dalam industri karet. Diantaranya adalah:

  1. untuk industri karet remah: waktu pengeringan awal yang lebih cepat dan tidak terjadi bau sejak dari kebun sampai ke pabrik karet remah dan bahkan sampai di pabrik Ban.
  2. untuk industri karet sit asap/RSS (Ribbed Smoked Sheet) adalah waktu pengolahan jauh lebih cepat yaitu dari 6 hari (secara konvensional) menjadi dari 2 hari (dengan asap cair) dan tidak ada pembakaran kayu karet lagi untuk pengawetan dan pengeringan sit. Dampak terhadap lingkungan dengan tidak ada pembakaran kayu karet lagi, maka akan dicegah pencemaran udara oleh CO2 di udara sebanyak 46 % x 6 juta m3 (produksi RSS di Dunia ±1,5 juta ton, setiap ton RSS memerlukan kayu bakar sebanyak ± 4 m3, dan setiap kg kayu karet dibakar menghasilkan CO2 sebanyak 46 %). Serta kayunya dapat dijual di pabrik papan lapis atau dibuat perkakas rumah tangga.

Masalah lain, nilai plastisitas (Po dan PRI) yang rendah pada karet remah secara konvensional hanya bisa diproses dengan menganginkannya selama 7-14 hari, hal ini tentu menyebabkan waktu pengolahan yang jauh lebih lama dan biaya meningkat karena terhentinya perputaran modal dalam jumlah besar selama waktu tersebut.

Produsen Distributor Suplier Asap Cair Liquid Smoke menjual berbagai jenis asap cair seperti asap cair grade 3, asap cair grade 2, dan asap cair grade 1. Kami siap menerima kebutuhan asap cair untuk PTPN Karet, Perkebunan karet, industri pengolahan karet, asap cair untuk pengawet makanan, Asap Cair Untuk Pengolahan Makanan Tahu, Sosis, Daging Ayam, Ikan, Bakso, Mie. Asap cair untuk industri farmasi dan kosmetik.

Untuk mengetahui daftar harga asap cair terbaru, silahkan KLIK DISINI

Proses Pengolahan Karet Alam Menggunakan Asap Cair